Header Ads

Buruan Besok Pembukaan Gratis! Destinasi Baru Solo Taman Kelinci di Balekambang

ISTIMEWA - Kelinci kelinci lucu di Taman Kelinci. 

KABARESOLO.COM,  SURAKARTA - Bagi yang ingin ajak keluarga piknik dan menikmati sesuatu yang baru,  kesempatan nih ada destinasi wisata baru,  Kamis 24 Januari 2019.

Seperti dikutip dari Humas Pemkot Surakarta Taman Balekambang kenalkan spot wisata baru yakni Taman Kelinci.

Sesuai namanya di sini mata kita dimanjakan dengan tingkah lucu kelinci-kelinci lincah.

Taman Kelinci ini dibuat sebagai wisata edukasi dibangun di area seluas 1854 meter persegi.

Meski namanya Taman Kelinci di sana juga ada kura-kura,  ular dan musang.

"Taman Kelinci ini di buka untuk wisata edukatif dan jangan sampai masyarakat yang ingin berwisata kesini kecewa. Harus ada tambahan wawasan atau ilmu ketika mereka keluar dari sini," jelas Hasta Gunawan, Kepala Dinas Pariwisata Kota Surakarta seperti dikutio dari Humas Pemkot Surakarta.

Cukup bayar tiket Rp 5 ribu pengunjung bisa menikmati destinasi wisata baru ini.

Rencana ke depan Taman Kelinci akan ditambah  dengan kandang domba serta tanaman hidroponik.

Nah Taman Kelinci akan dibuka pada besok hari Jumat 25 Januari 2019.

Dan gratis,  asyikkkk pengunjung saat pembukaan besok diberikan tiket masuk gratis,  jadi buruan datang ya.  (*/KabareSolo.com)

Berita Kota Solo Hari Ini - KabareSolo.com - Kabar Kota Solo Hari Ini - KabareSolo.com - Berita Solo Hari Ini- KabareSolo.com- Solo Hari Ini- KabareSolo.com - Kota Solo - KabareSolo.com - Kuliner Kota Solo - KabareSolo.com - Makanan Khas Kota Solo - KabareSolo.com.


Tidak ada komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Diberdayakan oleh Blogger.